Assalamu'alaikum...

Bagaimana kabarnya hari ini ? Semoga baik-baik saja ya. Setelah sekian lama gak posting review di blog, jadi kerasa kaku haha

Ohya, kali ini aku mau memperkenalkan kepada kalian salah satu produk asal Korea, mungkin sebagian dari kalian udah pada tau brand ini, tapi masih banyak juga yang belum tau tentang brand ini. SIORIS merupakan salah satu bran kecantikan asal Korea yang masih terbilang baru, tetapi sangat bagus. Nah, kali ini produk dari Sioris yang akan saya bahas yaitu My Soft Grain Scrub, yang merupakan salah satu eksfoliator berbentuk scrub.

Taukah kamu, bahwa dengan melakukan eksfoliasi dapat mengangkat sel kulit mati yang merupakan salah satu penyebab kulit kusam ?

Sioris Scrub merupakan salah satu eksfoliator yang mengandung 86% Oatmeal, Brown Rice, dan Bishop's Weed.


Teksturnya seperti bubuk yang sangat halus, sama sekali gak menyerupai scrub pada umumnya. Tetapi meskipun teksturnya sangat halus, produk ini benar-benar dapat membersihkan, mencerahkan, dan melembabkan kulit. Aroma oatmeal yang mendominasi pada produk ini cukup menenangkan. Kemasannya kecil terbuat dari plastik tetapi isinya cukup banyak. Kekurangannya hanya di kemasan, yang dimana saat kamu akan menuangkan isi produk, kamu harus hati-hati atau produk yang keluar akan sangat banyak. Dengan kata lain, isi produk yang keluar tidak bisa di kontrol.

Sioris memiliki ide yang sangat unik dalam menciptakan produknya, salah satunya yaitu cara menggunakan produk ini. Saat kamu menggunakan produk ini, kamu harus menggabungkan dengan milk cleanser atau produk first cleansing yang kamu punya. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan madu atau air biasa. Tetapi saat ini saya menggunakan milk cleanser dari Sioris.

Yang saya rasakan dari pemakaian Sioris My Soft Grain Scrub yaitu wajah menjadi lebih cerah, lembut, lembab, dan tentunya bersih. Selain itu produk ini mampu mengangkat minyak yang berlebih pada wajah tanpa meninggalkan kesan keset atau kering di kulit.

Dengan menggunakan produk Sioris My Soft Grain Scrub ini, kamu bisa membuat DIY mask + scrub , tentunya sangat menyenangkan bukan ?

Produk ini cocok untuk digunakan semua jenis kulit dan tentunya aman juga di pakai oleh kamu yang memiliki kulit sensitif. Saya sangat merekomendasikan produk ini untuk kamu yang ingin mendapatkan kulit cerah, bersih, dan lembab. So let's say bye bye dull skin ...

Nah, bagaimana ? Tertarik bukan ? 

Bagi kamu yang ingin mencoba produk ini, kamu bisa beli di http://jolse.com/ atau di instagram @cosmetic_jolse

RATE 4,5/5

Semoga postingan kali ini bermanfaat ya. See you on the next post...

8 Comments

  1. Dipakainya seminggu berapa kali ya ini. Kalo scrubnya lembut ttp g bisa dipakai tiap hari kan ya?

    ReplyDelete
  2. Kalo produk sioris aku penasaran sama essencenya deh yg pernah direview sama liah yoo 😁

    ReplyDelete
  3. Grain scrubnya bikin penasaran. Harganya sekitar berapa dan awet untuk berapa bulan produk ini? Maksimal berapa kali sehari?

    ReplyDelete
  4. Wah aku jg lagi mau cobain ini produk , memang diklaim cocok buat semua jenis kulit

    ReplyDelete
  5. Dari maren penasaran ama scrubnya ini.boleh tau beli dimana sih beb.habis sekilas kayak bubuk kilap gitu

    ReplyDelete
  6. Blm pernah nyoba. Tapi kalo diliat kayaknya bagus deh😍

    ReplyDelete
  7. Eh beneran ya exfoliating bs bikin kulit kusam ? Produk ini cocok ya buat semua jenis kulit, jd pen coba

    ReplyDelete
  8. Penasaran deh mau cobain, soalnya kulitku sensitif .. Trus aku liat tekstur dari scrubnya lembut ya 😍

    ReplyDelete